Kamis, 22 Februari 2024

Hebat, Siswa SMP 17 Semarang Raih Juara 2 Lomba Tari Kreasi


 Siswi SMP 17 Semarang, berhasil meraih juara 2 lomba tari kreasi. Lomba diadakan oleh SMA Islam Sultan Agung 1 Semarang. Kegiatan diadakan pada Kamis(22/2/24) di sekolah setempat. Atas kerja keras dan bimbingan intens, peserta dari SMP 17 Semarang berhasil sebagai juara 2.

Menurut pembimbing lomba Bu Amanda, semangat berlatih siswa cukup bagus. Dengan dukungan pihak sekolah, akhirnya mereka berhasil juara 2. Lebih lanjut menurutnya, siswa sebenarnya memiliki talenta. Hanya saja perlu wadah dan dukungan dari pihak sekolah dan orangtua.

Siswa SMP 17 Semarang Raih Juara harapan 2 Lomba Game

 

Sejumlah siswa dan siswi SMP 17 Semarang berhasil meraih juara pada ajang Game Mobile legend Albama Cup dengan 20 peserta se-kota semarang. Bahkan   ada yang dari luar kota dari Rembang, Kudus Ungaran, dan pati.

Kegiatan diselenggarakan oleh SMA Al azhar 14 Semarang. Kegiatan dilaksanakan pada Kamis(22/2/24) di kampus Al Azhar 14 Pedalangan  Semarang. Pelatih sekaligus pendamping lomba Moh. Asyraf Afifm M.Pd mengatakan sekolah mendorong para siswa untuk terus berprestasi. Game menurutnya selama ini dinilai kurang edukatif. Hal tersebut dimentahkan oleh raihan prestasi siswa SMP 17 Semarang sebagai juara harapan 1.

Lebih lanjut Afif mengatakan, game mobil legend banyak disukai siswa, maka diperlukan ajang dan pendampingan agar berdampak positif. Ke depan menurutnya perlu club gaming dan konten game edukatif. @Humassmp17smg

ARTIKEL

Hebat, Siswa SMP 17 Semarang Raih Juara 2 Lomba Tari Kreasi

 Siswi SMP 17 Semarang, berhasil meraih juara 2 lomba tari kreasi. Lomba diadakan oleh SMA Islam Sultan Agung 1 Semarang. Kegiatan diadakan ...